SeputarBoltim.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Jumat 30 Juli 2021 menyiapkan bahan dan alat untuk kegiatan penyemprotan disinfektan di wilayah Kecamatan Modayag.
“Sasarannya fasilitas-fasilitas umum dan rumah-rumah ibadah,” kata Kepala Dinkes Eko Marsidi.
Dijelaskan, penyemprotan tersebut untuk menekan potensi penyebaran Covid19 di Kabupaten Boltim.
Di sisi lain, Dinkes Boltim masih terus melakukan swab antigen kepada sejumlah ASN dan honorer di kantor-kantor pemerintahan.
Jumat pukul 10.00 WITA, tim tenaga kesehatan Dinkes terpantau melakukan swab kepada para ASN dan honorer di kantor Dinas Sosial.
Swab tersebut dilakukan karena ditemukan satu ASN di dinas itu yang positif antigen.
(Red)